Jumat, 27 April 2018

[REVIEW] - HADA LABO Shirojyun Ultimate Whitening Face Wash

Holaa :)

Siapa hayo yang disini nggak punya atau nggak pernah pakai facial wash ?? Aku rasa jarang lah ya kalau cewek atau remaja jaman sekarang nggak ada yang punya atau pakai facial wash.
Bahkan bisa jadi itu barang yang wajib di punya selain skincare yang lain. Seperti aku nih, facial wash itu merupakan barang yang wajib aku punya. Kenapa bisa gitu ?? Yaa sekarang kan tiap hari pakai makeup atau juga polusi di jalan-jalan , nah karena itu aku wajib banget cuci muka dengan face wash saat setelah makeup berjam-jam atau berpergian. Sebenarnya selain facial wash aku juga ada step lain untuk bersihkan wajah setelah makeup tapi kali ini aku mau sharing dulu ya tentang face wash andalan aku yang selalu aku pakai setiap hari.





HADA LABO 
Shirojyun Ultimate Whitening
Face Wash







TENTANG PRODUK

Hada Labo adalah rangkaian perawatan kulit wajah yang di kembangkan oleh Rohto Pharmaceutical Japan dengan pengawasan ketat berstandar farmasi GMP untuk menjamin kualitas produk dan kepuasan konsumen.

Berangkat dari filosofi perfect and simple, Hada Labo hanya mengandung bahan-bahan yang berkualitas, penting dan baik untuk kulit dan tidak mengandung bahan tambahan lain seperti zat pewarna, zat pewangi, mineral oil atau zat tambahan lainnya yang tidak di perlukan oleh kulit.
Dengan PH yang disesuaikan dengan PH kulit, sehingga dapat menghindarkan dampak iritasi pada kulit.

Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening face wash dengan 3 keunggulan :
  • High Purity Arbutin : ekstrak dari tanaman bearberry yang mencerahkan warna kulit dan menyamarkan noda hitam.
  • Whitening Extract : mencegah kulit wajah tampak kusam.
  • Hyaluronic Acid : melembabkan dan melembutkan kulit.

Claims :
  • Mencerahkan sekaligus mengangkat kotoran dan minyak dari kulit.
  • Dua zat aktif whitening agent untuk kulit lebih cerah berseri.
  • 1 gram Hyaluronic Acid mampu menahan hingga 6 liter air, kulit tampak lembab dan lembut.
  • Memiliki tekstur yang ringan seperti air dan mudah meresap.
  • Tidak menggunakan zat pewangi, zat pewarna dan ethanol.
  • Sesuai dengan PH kulit, tingkat iritasi rendah.


PACKAGING

Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening ini setauku ada 2 size. Ada yang 50gr dan ada yang 100gr. Kemasan-nya sendiri menurut ku standar ya, kayak face wash pada umumnya. Bentuk tube-nya flip dan menurut aku ini lumayan kuat, bukan yang mudah terbuka. 
Lubang untuk mengeluarkan isinya pun kecil jadi aman ketika kita mau mengeluarkan isi produk dan tidak perlu takut kebanyakan.




















TEKSTUR / FORMULA

Aku sangat suka dengan tekstur dari produk ini. Tidak terlalu kental tapi menurut aku pas.
Ketika di pakai produk ini tidak mengeluarkan busa yang terlalu banyak dan terasa lembut di wajah. Dan enak-nya produk ini setelah di pakai cuci muka dan di bilas dia tidak meninggalkan kesan kulit yang ke-tarik. Aku sering menemukan produk face wash yang setelah di pakai kulit terasa ke-tarik dan sangat kering. Jadi aku sangat suka hasil setelah pemakaian face wash Hada Labo ini.












Nah di jelaskan juga bahwa produk ini tuh tanpa tambahan zat pewarna atau pewangi , menurut aku benar sih soalnya ketika dia di cium atau di pakai tidak ada bau yang aneh atau bau bahan kimia gitu. 
Untuk daya bersihnya menurut aku masih kurang, karena kalau aku pakai eyeliner atau maskara tidak bisa langsung bersih hanya pakai ini. Sebelumnya aku harus bersihkan wajahku dengan produk pembersih yang lain dulu baru selanjutnya aku cuci muka dengan face wash ini.

Untuk klaim efek mencerahkan aku kurang tau pasti karena aku belum merasakan adanya perubahan lebih cerah ketika pakai ini. Kalau mencerahkan yang di maksud adalah sebelumnya kita pakai makeup atau terkena polusi yang menyebabkan wajah kita jadi kusam dan kemudian kita mencuci muka dengan face wash ini dan terasa segar dan cerah sih itu benar. Tapi kalau cerah yang tone wajah kita jadi naik menurut aku belum terlihat.

Harga

Rp. -+ 36.000 (100gr)

👍 Plus
- Tidak berbau dan berbusa terlalu banyak
- Tekstur pas dan lembut di wajah
- Tidak meninggalkan kesan tertarik dan kering
- Tidak menimbulkan iritasi kulit

👎 Minus
------

So.. I love this product. 💜💜💜
Repurchase ?? of course .. Bahkan aku sudah beli lagi berkali-kali :)

Kalian bisa beli Hada Labo ini di Hypermart, Carrefour, Watson atau di supermarket lainnya. Atau kalian kalau pingin mudah dan gak perlu jauh-jauh kalian bisa beli di Sociolla. Nah sekalian nih aku mau bagi-bagi voucher 50k belanja di Sociolla. Jadi klik aja langsung gambar di bawah ini terus jangan lupa masukin kode voucher aku yaa : SBNLAE9A

Klik yaa :) Jangan lupa kodenya biar dapet diskon 💋




See you on my next post (*_*)


rianna

5 komentar:

  1. Aku juga pernah pake ini, foamnya lembut banget tapi kurang suka sama aromanya.

    Coolatmoshpeer.blogspot.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. hehe kalo buat aku aromanya masih aman :) gak bau2an kimia gitu

      Hapus
  2. Aku juga pernah pakai face wash ini, tapi gara-gara susah dapetinnya aku ganti ke brand lain deh ��

    BalasHapus
  3. iya brand ini memang agak susah di carinya, tapi kalau dari review bagus banget malah jadi penasaran pengen nyoba..

    BalasHapus